Istilah Dalam Ekspedisi Termurah di Surabaya

25
Des 2022
Penulis : Admin
Dilihat :196x

Beberapa tahun belakangan bisnis ekspedisi termurah di Surabaya mengalami kenaikan pengguna. Hal ini sejalan dengan meningkatnya jumlah pemilik bisnis online di berbagai ecommerce. Meskipun sudah sering menggunakan jasa kirim, tapi belum banyak yang mengetahui istilah di dalamnya.

Inilah Istilah Dalam Ekspedisi Termurah di Surabaya

Dalam perusahaan ekspedisi Surabaya termurah, terdapat berbagai istilah. Tidak semua pengguna mengetahui tentang istilah tersebut karena memang jarang digunakan untuk komunikasi dari petugas ekspedisi kepada pelanggannya. Tapi tidak ada salahnya untuk mengetahui berbagai istilah tersebut.

1.      Received at Origin Gateway

Proses pengiriman barang melalui ekspedisi dimulai ketika pengirim menyerahkan paket mereka ke kantor ekspedisi. Di sana mereka akan mendapat beberapa pertanyaan. Misalnya mengenai isi paket tersebut, alamat penerima, nama penerima, maupun nomor telepon aktif milik penerima.

Apabila pengirim menemukan kalimat received at origin gateway, maka maksud dari kalimat tersebut adalah barang mereka sudah terdata ke sistem ekspedisi dan akan segera diproses. Jadi intinya, istilah ini menandakan bahwa barang kiriman sudah siap untuk segera didistribusikan.

2.      Hub

Setelah barang terproses untuk pengiriman berikutnya, barang akan berada di hub kota yang terlewati. Kemudian barang kiriman tersebut akan menjalani proses sortir untuk mengelompokkan lokasi tujuan dari barang tersebut. Baru setelah itu barang akan melanjutkan perjalanannya.

Nah, istilah hub merujuk pada tempat menyimpannya barang kiriman yang merupakan milik perusahaan ekspedisi tersebut. Tujuan meletakkan paket di sini adalah untuk pendataan ulang dan pengelompokkan barang berdasar alamat tujuan penerimanya.

3.      On Transit

Sebuah ekspedisi termurah di Surabaya yang baik tentu memiliki web untuk tracking perjalanan paket. Pengirim dapat dengan mudah mengecek lokasi terkini dari barang kiriman mereka. Caranya cukup mudah, yaitu memasukkan kode di resi dan halaman akan menunjukkan lokasi barang.

Apabila status pengiriman barang tertulis on transit, berarti barang tersebut sedang berada di tahap penyortiran di gudang transit. Setelah proses sortir tersebut selesai, barulah Jasa pengiriman barang Surabaya kembali melanjutkan proses pendistribusian paket menuju ke alamat penerima.

4.      POD

Seusai seluruh proses pendataan dan sortir selesai, paket akan teralihkan ke tangan kurir ekspedisi untuk langsung menuju ke alamat penerima. Jika pengirim barang melakukan tracking paket dan menemukan tulisan process on delivery retail, maka artinya paket mereka berada di kurir.

Atau dengan kata lain kurir sedang membawa paket menuju alamat tujuan. Ada penulisan lain dari process on delivery (POD) ini, yaitu with delivery courier. Meskipun tulisannya berbeda, tapi makna keduanya tetap sama.

Nah itu dia beberapa informasi terkait istilah di dalam ekspedisi termurah di Surabaya. Menggunakan jasa Eka Express sebagai ekspedisi nomor 1 di Indonesia akan memberi kepuasan karena barang akan sampai dengan tepat, cepat, dan selamat.